Ndelok Filem akan hadir kembali pada hari Rabu, 26 Oktober 2016 bertempat di Jogja Village Inn. Film pilihan kami kali ini adalah SUNYA garapan Hari Suharyadi yang baru saja rilis di Indonesia pada tanggal 06 Oktober 2016.
Mengisahkan cerita tentang seorang Pria beranama Bejo. Yang mana semenjak dirinya masih berusia 5 tahun, dia sudah ditinggal oleh ibunya (meninggal), dan dia sering kali mengalami kejadian kejadian yang sangat aneh dan misterius. Dari seorang gadis kecil yang muncul kemudian menghilang di pinggiran hutan. Melihat Peri peri yang selalu menari untuknya, sahabat gaib yang bernama Rohman yang selalu menemaninya, melindungi, akan tetapi juga mengambil bagian yang menjadi miliknya. Sampai Hantu Raksasa Buto yang selalu ingin menjadi sahabatnya. Semua kejadian mistis tersebut datang untuk mengisi kehampaan hati Bejo. Bejo pun telah tumbuh dengan didampingi oleh masa masa kecilnya yang akan kekal bersamanya.
Setelah dewasa, hasrat meminang seorang gadis cantik idamannya terpenuhi, gadis tersebut bernama Raisya. Namun, Bejo malah dituduh oleh warga sekitar, bahwa dirinya telah memelet Raisya. Ditambah lagi dengan adanya sebuah masalah baru yang telah muncul, yaitu Ia mendengar kabar dari rumah sakit bahwa neneknya sedang sakit dan sedang sekarat.
Akan tetapi dokter tak melihat bahwa neneknya memiliki gejala sakit apapun. Neneknya tak bisa sehat atau pun meninggal dunia, serata hal tersebut berlangsung berkepanjangan. Dalam sebuah tradisi didalam keluarga Bejo, Kesembuhan neneknya merupakan sebuah hal yang mutlak yang harus dibayar oleh Bejo. Hal tersebut sebagai pengabdiannya kepada orang tua.
Karena secara medis penyakit neneknya tidak diketahui, akhirnya Bejo mengupayakan dengan cara non medis. Perklenikanlah yang ditempuh oleh Bejo untuk dapat menyembuhkan Neneknya. Belakangn baru dirinya mengetahui, bahwa sebuah konsekwensi yang harus ia terima tidaklah main main, Dan itu semua ternyata juga berhubungan dengan kemisteriusan hidupnya sejak dirinya kecil.
Silahkan reservasi tiket mu ke ndelokfilemjogja@gmail.com dengan format : jumlah tiket pesanan_identitas pemesan (bila lebih dari satu orang harap cantumkan masing2 nama).
Sampai bertemu!
T : @ndelokfilem
IG : @ndelokfilem
Surel : ndelokfilemjogja@gmail.com