Uncategorized

Kompetisi Menulis: Festival Journal – Europe on Screen 2016

“The moment seizes us” – Boyhood (Richard Linklater, 2014)

Lebih luas dari pengalaman personal akan sebuah film, pengalaman personal terhadap sebuah festival film merupakan hal yang tidak kalah penting.  Dalam festival film jelas ada pengalaman menonton yang berbeda dengan pemutaran reguler di bioskop, film-film yang ditampilkan pun berbeda. Tiap festival film memiliki fitur dengan kreativitasnya sendiri dalam menyajikan pengalaman bagi pengunjung. Secara singkat tiap festival film memiliki pernyataannya sendiri.

Baca juga: Penyegaran Citra Layar Tancap Europe on Screen 2014

Kesempatan untuk dapat hadir dalam festival film yang biasanya hadir sekali dalam setahun  merupakan hal yang patut –kalau pun tidak disebut penting-  dirayakan dan diabadikan. Salah satu cara merayakan kesempatan bertemu dengan festival film dan mengabadikan temuan-temuan tersebut salah satunya yaitu dalam bentuk tulisan.

Infoscreening, sebuah media daring yang menginformasikan pemutaran alternatif, festival film dan hal-hal seputar hal tersebut, bekerjasama dengan Europe on Screen mengundang Screening Buddies pengunjung Europe on Screen 2016 untuk berbagi pengalaman dan menuliskan ulasan singkat akan film-film yang ditonton dalam acara ini.

Tidak ada bentuk yang baku dalam kompetisi ini, berbagai tulisan yang mengangkat tentang tulisan yang dimaksud sesungguhnya telah banyak dibuat. Anda dapat bercerita tentang pengalaman menonton di Europe on Screen serta hal-hal yang dialami di sana. Bisa sesederhana mengenai  film-film yang tertonton atau bertemu sineas ataupun tokoh idola. Bisa juga menyertakan pendapat mengenai Europe on Screen 2016 secara umum. Adapun hal-hal lain yang dicari dalam kompetisi ini sesungguhnya dapat ditelusuri dalam paragraf-paragraf awal artikel ini.

Contoh foto yang bisa disematkan dalam tulisan. Foto ramai-ramai bisa jadi lebih seru. (dokumentasi Europe on Screen)

Contoh foto yang bisa disematkan dalam tulisan. Foto ramai-ramai bisa jadi lebih seru. (dokumentasi Europe on Screen)

Ketentuan Kompetisi Menulis Festival Journal – Europe on Screen 2016

  • Tulisan dibuat di blog pribadi atau notes Facebook pribadi dengan keterangan di paragraf awal bahwa  tulisan tersebut dibuat dalam rangka kompetisi menulis Festival Journal – Europe on Screen 2016 (sematkan link dari artikel ini)
  • Gaya tulisan santai tapi wajar
  • Menyertakan ulasan singkat film-film yang tertonton dalam Europe on Screen, minimal 5 film
  • Menyertakan miminal satu foto suasana dari Europe on Screen 2016 yang diambil sendiri, termasuk juga yang mengandung foto diri saat mengalami Europe on Screen 2016
  • Bukan merupakan hasil plagiasi, kami berhak membatalkan pengumuman apabila kemudian ditemukan bahwa tulisan yang dikirimkan merupakan hasi plagiasi.
  • Panjang tulisan yang diharapkan adalah 500-1200 kata
  • Kirimkan tautan selambatnya dua hari setelah penutupan Europe on Screen ke admin@infoscreening.co
  • Dengan mengikuti kompetisi ini, peserta telah menyutujui tulisannya bisa suatu saat terpampang dalam website infoscreening.co
  • Keputusan juri tidak dapat diganggu-gugat

Tiga catatan festival  terpilih akan berhak terpampang dalam website infoscreening.co dengan satu pemenang utama berhak atas merchandise dari Europe on Screen serta dua freepass menonton di jaringan in-siatif atau ekshibid*.

*syarat dan ketentuan berlaku

Most Popular

To Top