Uncategorized
Kunjungi Sinema, Hindari Macet dalam CinéMacet
Letak Institut Francais Indonesia (IFI) Jakarta sangat strategis di pusat kota Jakarta, yaitu di Jalan Thamrin, dimana gedung-gedung tinggi ada di berbagai sudut jalan dan berbagai kegiatan terlaksana. Hal ini tentu membuat tidak terhindarkannya kemacetan di jalan, terutama ketika pulang bekerja atau usai melakukan kegiatan lainnya. Oleh karena itu, IFI memberikan solusi untuk menghindari kemacetan tersebut dengan singgah di gedung IFI dan menikmati program “Ciné-Macet”.
Ciné-Macet adalah program pemutaran film-film Prancis dan Indonesia di sore menuju malam hari di kala kemacetan Jakarta nampak pada puncaknya. Tinggal berhenti di depan IFI di Jalan Thamrin No. 20 atau parkir kendaraan di lokasi terdekat, masuk ke dalam gedung, lalu nikmati film-film bermutu yang disediakan. Gratis.
Ciné-Macet akan dibuka mulai tanggal 10 Mei 2016 dengan memutar 8 film berbagai genre setiap bulannya, yaitu 6 film Prancis dan 2 film Indonesia ber-subtitle Bahasa Inggris. Selama bulan Mei, tema yang diangkat adalah “Perempuan”. Film-film Prancis yang akan disuguhkan antara lain “Le bal des actrices” tentang kehidupan berbagai jenis aktris, “Camille redouble” tentang Camille, cinta dan kesempatan keduanya, “Party Girl” sebuah film yang memenangkan Camera d’Or di ajang Cannes, tentang kehidupan perempuan usia senja dan gemerlapnya, serta film-film Prancis lainnya yang tidak kalah dalam hal kualitas.
Untuk film Indonesia, John Badalu selaku perancang Cine-Macet untuk film Indonesia memilih dua film karya sutradara Mouly Surya; Fiksi dan What They Don’t Talk About When They Talk About Love. Pemilihan ini juga dalam rangka masuknya proyek film Mouly Surya yang berjudul “Marlina the Murderer in Four Acts” dalam L’Atelier Cinefondation Festival Film Cannes 2016.
Program Cine-Macet akan diputar setiap Selasa hingga Jumat mulai pulul 19:00. Tapi khusus hari Kamis ada pemutaran tambahan di jam 14:00. Untuk info lebih lengkap dan jadwal film-film yang diputar bisa langsung mengunjungi website IFI, yaitu www.ifi-id.com/auditorium (atau mungkin bisa dilihat juga di kalender infoscreening -red ;p).