Berita
Begadang Filmmaking Competition, Kompetisi unik produksi film pendek
Dari press release
Begadang Filmmaking Competition adalah kompetisi unik dengan skala nasional yang menantang para pesertanya untuk menyelesaikan film pendek mereka dengan batas waktu produksi 34 jam. Kompetisi ini dirancang dan diadakan oleh organisasi film pendek Minikino sebagai kegiatan pra-event dari acara tahunan Minikino Film Week, Festival Film Pendek Internasional yang akan dilangsungkan 7-14 Oktober 2017 mendatang di Bali.
Pendaftaran dibuka tanggal 20 Juli 2017 sampai 25 Agustus 2017. Proses pendataran yang dilakukan secara on-line. Tercatat 40 tim peserta mendaftar, namun hanya 30 tim yang memenuhi persyaratan untuk maju ke tahap produksi. Para peserta berasal dari berbagai daerah di Indonesia termasuk Sumatera Utara, Sumatera Barat, Kalimantan Tengah, Kalimatan Selatan, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali.
Kegiatan utama kompetisi adalah proses pembuatan film yang dilakukan para peserta di lokasi mereka masing-masing, telah berlangsung pada hari Sabtu, 2 September 2017 tepat jam 8 pagi WITA. Panitia memberi aba-aba mulai secara on-line dengan memberitakan panduan-panduan elemen audio visual yang sebelumnya dirahasiakan. Berita ini dilakukan serentak di berbagai kanal milik minikino, termasuk instagram, facebook, twitter dan website resmi. Juga diberitakan melalui nomer sms pribadi masing-masing peserta.
Situasi membuat film dalam rangka mengikuti kompetisi Begadang Filmmaking (foto: Mohamad Vector Rahmawan)
Dengan menggunakan panduan ini, para peserta mulai membangun ide cerita mereka, merancang produksi, melakukan shooting, editing dan seluruh proses yang diperlukan untuk menyelesaikan film pendek dengan durasi maksimal 5 menit. 34 jam kemudian, yaitu hari Minggu, 3 September 2017 jam 6 sore, seluruh film karya peserta yang berhasil menyelesaikan filmnya harus sudah diterima panitia di Posko Begadang yang secara fisik berada di sekretariat Minikino di Bali. Pengiriman file film juga dilakukan secara on-line.
Akhirnya, tersaring hanya 17 tim produksi yang berhasil membuktikan kehandalan menyelesaikan film pendek mereka sesuai batas waktu yang diberikan. Dari ke 17 karya ini, tim seleksi memilih 6 karya terbaik untuk masuk ke penilaian _m juri final, yang akan menentukan juara 1, 2 dan 3 Nasional.
Berikut ini daftar judul karya dari enam kelompok produksi yang menjadi nominasi pemenang:
1. 1 YANG TERSISA (Bali Atmosphere Film Sukasada, Buleleleng, Bali / 06:02)
Yayasan Kino Media | jl. Madura no.5, Denpasar 80113, Bali, Indonesia
2. ALMARI (Guru Banjarmasin, Kalimantan Selatan /2 menit )
3. DIA (D’ Lapan Tuju Malang, Jawa Timur / 4 menit)
4. KAMBING HITAM ( Syahdu Cinema Nusantara Bekasi, Jawa Barat / 5menit )
5. MANTAP JIWA (YPS Studios Pictures Medan, Sumatera Utara / 5menit )
6. MIBER (Gunungan Cine Surabaya, Jawa Timur / 5 menit)
Keenam finalis tersebut juga diundang ke Bali pada saat festival film pendek internasional 3rd Minikino Film Week berlangsung di Bali yaitu 7–14 Oktober 2017. Mereka menerima penggantian biaya kedatangan sebesar 1 Juta rupiah serta akomodasi gratis untuk hadir dalam malam penganugerahan Internasional pada tanggal 14 Oktober 2017 di Denpasar. Dalam acara ini akan diumumkan film pendek terbaik pertama, kedua dan ketiga, memperebutkan hadiah uang tunai sebesar 10 juta rupiah.
Minikino Film Week pada tahun ketiga menghadirkan kompetisi unik ini dengan harapan optimis, untuk menghubungkan lebih banyak lagi para pembuat film pendek di Indonesia, serta menawarkan sebuah pengalaman produksi yang dapat dikenang. Begadang Filmmaking Competitioon 2017 menjadi catatan yang penting dalam perjalanan waktu perkembangan film pendek di Indonesia dan akan menjadi ajang tahunan bersama-sama festival Minikino Film Week.
website: minikino.org/begadang
email: begadang@minikino.org
Kontak:
I Made Suarbawa / Direktur Eksekutif, 3 rd Minikino Film Week
phone: +62 857-3924-2842