Dari press release
Sinema Intensif merupakan nama keren untuk sebuah pertemuan rutinan—bisa juga disebut sebagai perkumpulan—orang-orang yang menyukai film dan ingin membicarakan film dengan lebih “dalam” dan intim. Berlokasi di Surabaya, kegiatan di dalam tiap pertemuan ialah menonton film, dan setelah itu mendiskusikan film yang baru saja ditonton. Kami mengandaikan diri layaknya pelajar yang mengikuti program bimbingan belajar intesif, guna mencapai kedalaman pengetahuan yang lebih. Dalam hal ini pengetahuan yang kami hasrati adalah film, oleh karena itu embel-embel “intensif” kami cantumkan sebagai bagian dari nama kelompok atau program pertemuan rutin. Bedanya dengan para pelajar, tidak ada ujian kelulusan yang menunggu kami di waktu mendatang.
Mengenai Festival Kecil
Setelah sekian bulan bertemu secara rutin, dengan intensitas seminggu dua kali, kadang sekali, atau bahkan tidak sama sekali, muncul keinginan di antara kami untuk membuat sebuah acara pemutaran film yang diperuntukkan untuk umum. Tentunya, acara pemutaran film yang hendak kami buat juga dilandasi dengan upaya perancangan program, alias penataan film-film apa saja yang akan kita sajikan kepada penonton. Oleh karena itu, kita juga mengadakan upaya kurasi dalam proses pemilihan film-film yang akan kami putarkan. Bahan film yang akan kami kelola atau kurasi salah satunya akan kami dapatkan melalui strategi open submission.
Perihal nama acara, dengan penuh gaya—dan juga harapan—kami memutuskan untuk menggunakan label “festival”. Namun, karena “lazimnya” sebuah festival dibuat dalam skala yang besar, berikut persiapan tenaga, waktu, dan yang besar pula, kami masih memiliki kerendahan hati untuk tidak melukai makna akan kata “festival”. Maka, kami sertakan embel-embel kata “kecil” di belakangnya. Jadilah festival kecil sebagai judul acara yang pada intinya merupakan sebuah acara pemutaran dan diskusi film, yang rencananya akan kami langsungkan selama dua hari di tengah bulan Ramadhan, di Surabaya.
Kami sudah hampir jenuh berkumpul, menonton, dan berdiskusi terkait film dengan jenis orang yang itu-itu saja. Oleh karena itu, terbersit keinginan untuk membuat kegiatan baru yang lebih melibatkan banyak orang. Dengan demikian, kami mengajak teman-teman pembuat film untuk berpartisipasi dalam festival, pekan gembira, atau perayaan atas film yang benar-benar kecil ini. Semoga, kelak kami dapat membuat festival film dengan skala yang lebih besar dan “berkualitas”, sebagaimana yang sudah ada di luar sana. Ditunggu kiriman karyanya di Festival Kecil!
Tertanda
Sinema Intensif
Unduh formulir submisi di: bit.ly/festivalkecil
